PERBEDAAN KUPU-KUPU DAN NGENGAT, JARANG ORANG YANG TAHU

Dalam sistem klasifikasi, kupu-kupu dan ngengat merupakan hewan yang berbeda, tetapi memiliki kemiripan


Pernahkah mendengar istilah jika ada kupu-kupu besar masuk ke rumah akan ada tamu? Atau pernahkah rumah kita dimasuki oleh "kupu-kupu" besar pada malam hari? 

Dalam sistem klasifikasi, kupu-kupu dan ngengat merupakan hewan yang berbeda, tetapi memiliki kemiripan. Kupu-kupu dan ngengat termasuk ke dalam ordo yang sama yaitu Lepidoptera (Serangga bersayap sisik). Akan tetapi, walaupun banyak kemiripan kupu-kupu dan ngengat dapat dibedakan. Apa sajakah perbedaannya?

1. Antena 

Kupu-kupu memiliki antena yang agak membulat pada bagian ujungnya, sedangkan ngengat memiliki antena yang mirip dengan bulu ayam. 


2. Aktivitas

Kupu-kupu aktif di siang hari atau dikenal dengan nama diurnal, sedangkan ngengat aktid di malam hari atau dikenal dengan nama nocturnal.

3. Sayap

Jika kita perhatikan sayap kupu-kupu dang ngengat terlihat mirip, yang membedakan pada saat istirahat atau hinggap. Kupu-kupu pada saat hinggap akan terlihat mengatupkan sayapnya, sedangkan ngengat pada saat hinggap sayapnya akan tetap terbuka.


Demikianlah beberapa perbedaan antara kupu-kupu dan ngengat. Apakah sudah bisa membedakan? Nah, yang suka masuk ke rumah malam-malam itu kupu-kupu atau ngengat?

Semoga Bermanfaat :D



LihatTutupKomentar